MALANG-Perubahan agenda kedatangan pelatih baru Arema, Paulo Camargo, sedikit-banyak telah mempengaruhi persiapan tim singo edan menyambut kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012/2013. Namun itu tak membuat manajemen Arema menjadi panic, karena masih ada sederet asisten pelatih yang telah berpengalaman. Setidaknya dengan kehadiran Joko ‘Gethuk’ Susilo sebagai asisten pelatih yang berpengalaman menyiapkan tim di awal kompetisi, telah mendapat mandate dari manajemen untuk menyiapkan tim kebanggaan Aremania ini. Yaitu menyusun program latihan selama pelatih baru belum datang. “Saya sudah mendapatkan mandat dari pengurus, untuk membuat program latihan dan menjalankan latihan pada pekan ini. Dan saya pun sudah membuat program latihan, dan tak ada masalah bila Camargo belum datang, karena latihan tetap berjalan seperti biasanya,” ungkap Gethuk kepada Malang Post. Menurutnya, untuk program latihan pekan ini, intensitasnya dikurangi. Namun pelatih asal Cepu, Jawa Tengah ini meyakinkan bahwa kualitas latihan tak akan berkurang, sekalipun intensitasnya berkurang. “Memang pada pekan ini intensitas latihan berkurang, akan tetapi bebannya malah lebih berat. Karena menu latihan yang saya berikan adalah full fisik untuk satu minggu ini,“ jelasnya. Gethuk mengaku dalam pekan ini fokus latihan timnya untuk mengembalikan fisik Sunarto dkk. Apalagi jika mengacu hasil beep test di Lapangan Tunjung Sekar, Jumat (14/9) lalu, kondisi fisik pemain Arema masih dibawah standart. Untuk itu, latihan fisik jadi menu utama Khusnul Yuli dkk. Termasuk saat latihan rutin di Champion Futsal, Tidar, kemarin (17/9) sore, pelatih yang mempunyai liesensi A Nasional ini juga memberikan menu latihan fisik. Terlihat pada latihan itu, seluruh skuadra Singo Edan diharuskan melahap beberapa menu latihan fisik yang menguras tenaga. Seperti latihan joging, sprint dengan membawa bola, dan pasing antar pemain yang berlangsung tiap lima menit. “Pekan ini saya masih fokus memberikan menu latihan yang berkaitan dengan fisik. Karena kondisi fisik mereka, memang belum di level normal,“ ujar Gethuk. Pelatih yang juga mantan pemain Arema ini berharap secepatnya memperbaiki kondisi fisik anak asuhnya. Lantaran awal bulan November, Arema akan turun pada kompetisi ISL 2012-2013 yang cukup berat. Sehingga membuat Sunarto dkk dituntut mempunyai ketahanan fisik yang baik. “Mereka kan dipersiapkan untuk kompetisi sekelas ISL, jadi butuh endurance yang bagus. Untuk itu pekan depan, saya harapkan fisik pemain sudah tak ada masalah lagi,” pungkas Joko yang menjadwalkan besok sore timnya bakal kembali digenjot latihan fisik di Stadion Kanjuruhan. (big/bua) #sumber malang post |
2012Sep18
Tak Masalah Tanpa Camargo

manuk
About Me
Popular Posts
-
Alfred Riedl tidak peduli sang lawan siap atau tidak, yang penting dirinya hanya ingin melihat kemampuan anak buahnya. ...
-
MALANG -Taman Rekreasi (TR) Senaputra, yang legendaris bakal habis dan tinggal kenangan. Tempat r...
-
KEPANJEN – Kapolres Malang AKBP Rinto Djatmono, melalui Kabag Ops Polres Malang Kompol Imam Rofik, meminta kepada seluruh Aremania untuk...
-
MALANG- Setelah tak lagi malu-malu mengoarkan rencana merger dalam waktu dekat, manajemen Pe...
-
GRESIK – Sikap jantan ditunjukkan kubu Arema saat ditaklukkan tuan rumah Persegres Gresik United 2-0 dalam laga uji coba di Stadion Pe...
-
kami bukan akhli strategi dalam mengatur permainaan sepak bolah tapi kami siap dukung 45x2 menit sampai titik puti untuk garuda kami selam...
ADs
Labels Cloud
Labels List Numbered
Video of the day
apakah blog ini menarik?
sangat menarik
0%
menarik
0%
nyemek-nyemek
0%
tidak menari
0%
Other: (Please specify)
0%
Ad Banner
Blog Archive
-
▼
2012
(124)
-
▼
September
(12)
- Berharap Happy Ending
- Andalkan Empat Striker Killer
- WAJAH BARU AREMA BANTEN RAYA
- AREMA IS AREMA
- Tak Masalah Tanpa Camargo
- ~"LEBUR SEMUA KESALAHAN, ERATKAN TALI PERSAUDARAAN"~
- Soak -soak ..........................kipa
- Dibunuh Orang Kepercayaan, Yoiki Areke !
- Pemain Asing Tunggu Paulo
- Dugaan Kuat Orang Dekat
- Deal Harga Pelatih Baru
- Jatim Park Group Stop Investasi
-
▼
September
(12)
Popular Posts
-
Alfred Riedl tidak peduli sang lawan siap atau tidak, yang penting dirinya hanya ingin melihat kemampuan anak buahnya. ...
-
FEATURES Selas 20 maret 2012 Joko Widodo, Wali Ko...
-
Chef dan Owner Hungry Kitten...
-
MALANG -Taman Rekreasi (TR) Senaputra, yang legendaris bakal habis dan tinggal kenangan. Tempat r...
-
KEPANJEN – Kapolres Malang AKBP Rinto Djatmono, melalui Kabag Ops Polres Malang Kompol Imam Rofik, meminta kepada seluruh Aremania untuk...
-
MALANG- Setelah tak lagi malu-malu mengoarkan rencana merger dalam waktu dekat, manajemen Pe...
-
GRESIK – Sikap jantan ditunjukkan kubu Arema saat ditaklukkan tuan rumah Persegres Gresik United 2-0 dalam laga uji coba di Stadion Pe...
-
kami bukan akhli strategi dalam mengatur permainaan sepak bolah tapi kami siap dukung 45x2 menit sampai titik puti untuk garuda kami selam...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar